CITA-CITA : A Theory of Happiness
Cita-Cita Kalau membahas cita cita.. apasih yang terbayang dipikiran? Pekerjaan, hidup kaya, bebas melakukan apa saja. Namun, pernahkah terpikirkan apa definisi dari cita cita itu sendiri ? Menurut KBBI , cita cita terbagi dua yaitu : 1) keinginan (kehendak) yang selalu ada di dalam pikiran contoh: 'ia berusaha mencapai cita-cita nya untuk menjadi petani yang baik' 2) tujuan yang sempurna (yang akan dicapai atau dilaksanakan) contoh: 'untuk mewujudkan cita-cita nasional kita, kepentingan pribadi harus dikesampingkan' Dapat disimpulkan bahwa cita cita itu suatu keinginan yang menjadi tujuan hidup kita. Keinginan sesorang mau menjadi apa dan bagaimana pada usia dewasanya. Kebanyakan orang sekarang menempatkan istilah cita cita pada profesi atau pekerjaan atau karir tidak lain untuk mendapatkan rasa kesenangan/kebahagiaan. Makan dan minum terpenuhi, dapat membeli rumah dan peralatannya sendiri, membanggakan orang tua, sampai membantu orang yang kesusahan. Akan tet